Langkah cepat belajar bahasa Inggris bagi pemula berikut sifatnya hanyalah tips dalam arti tidak semua orang akan setuju dan cocok mengaplikasikannya karena langkah-langkah ini juga hanya berdasarkan pendapat dan pengalaman penulis dalam belajar dengan harapan akan sangat membantu dan bermanfaat bagi mereka yang pemula supaya belajar bahasa Inggrisnya bisa lebih efektif dengan langkah yang tepat. Dengan demikian semuanya nanti kembali kepada masing-masing individu karena pada dasarnya setiap individu memiliki cara belajar yang berbeda.
Setidaknya setiap orang pasti menginginkan belajar bahasa Inggris dengan cepat. Sayangnya tidak ada belajar yang sifatnya instanst seperti itu. Cepat disini tentunya relatif tergantung dari usaha dan cara belajar yang Anda lakukan. Namun setidaknya bagi pemula mengetahui langkah cepat belajar bahasa Inggris ibarat memiliki peta ketika akan melakukan perjalanan jauh yang belum pernah dialami sebelumnya. Dengan peta ini setidaknya Anda tidak perlu tersesat jauh seperti lainnya yang tidak memiliki peta :) . Jadi langkah apa saja yang perlu dilakukan ?
4 langkah cepat belajar bahasa Inggris bagi pemula :
- Memperbanyak kosa kata
Memperbanyak kosa kata bahasa Inggris lazimnya dilakukan secara berkala dan terus menerus tanpa mengenal batas waktu selama belajar. Namun demikian, setidaknya bagi Anda yang pemula khususnya menurut penulis pribadi sebagai tahapan awal perkenalan dengan bahasa Inggris dan sebagai stimulan awal untuk dapat memiliki rasa percaya diri atau keberanian dalam membuat kalimat bahasa Inggris maka Anda harus memiliki beberapa list kosa kata di dalam memori. Bagi pemula langkah yang bisa Anda lakukan adalah sering-sering membaca kalau bisa menghafalkan daftar kata kerja regular dan irregular verb di dalam kamus. Kata kerja tersebut adalah kata kerja sehari-hari yang sangat bermanfat. Kalau tidak demikian Anda bisa browsing di internet dengan kata kunci kumpulan kata kerja bahasa Inggris sehari-hari. Sekaligus Anda bisa mencari kata kunci kata sifat bahasa Inggris sehari-hari untuk dihafalkan juga. Dua jenis kosa kata tersebut penulis kira sudah cukup bagus sebagai dasar utama untuk dikembangkan. Semakin banyak daftar kata yang Anda miliki harapannya semakin kreatif pula dalam membuat kalimat dan pada akhirnya kemampuan bisa berkembang lebih cepat.
Baca juga : Cara Cepat Menguasai Kosa Kata Bahasa Inggris - Mengetahui pola kalimat dasar
Memang belajar grammar bahasa Inggris bukanlah cara yang efektif bagi pemula dalam mempelajari bahasa Inggris. Namun demikian setidaknya memahami pola kalimat akan memberikan dasar yang baik bagi Anda dalam menyusun kalimat. Pola kalimat dasar ini akan lebih lengkap jika Anda belajar mengenai berbagai bentuk pola kalimat tanya. Pola kalimat tanya ini penting untuk terjadinya komukasi dua arah dalam praktik speaking nantinya.
- Praktek listening
Seharusnya point yang kedua ini justru menjadi langkah pertama yang baik bagi seorang pemula dalam belajar bahasa Inggris. Melakukan kegiatan listening mungkin akan terkesan sulit di awal hanya jika Anda tidak tahu tipsnya. Lalau bagaimana agar listening tidak terkesan sulit ? Cari bahan listening yang mudah-mudah dulu misalkan mendengarkan musik berbahasa Inggris dan yang tidak kalah penting jangan niatkan kegiatan listening ini untuk belajar, nikmati saja musiknya. Harapannya cuma sederhana, dari menikmati musik berbahasa Inggris ini akan timbul rasa suka terhadap bahasa Inggris. Dengan rasa suka ini Anda sudah memiliki cukup modal yang kuat untuk mengembangkan bahasa Inggris Anda dengan lebih cepat. Karena dalam kegiatan listening ada banyak sekali kata dan contoh kalimat serta cara pengucapan yang bisa ditiru. Listening ini tidak lain juga akan memperkuat usaha Anda dalam mengembangkan kosa kata.
- Praktek speaking
Ketiga point di atas tidak akan berarti apapun jikalau Anda tidak mempunyai keberanian untuk mempraktikkannya secara lisan. Bahasa Inggris Andapun selamanya akan tatap dikatakan pasif selama Anda tidak mempunyai kemampuan berbicara bahasa Inggris sama sekali. Memang berdasarkan pengalaman pribadi penulis, kegiatan menulis atau writing bisa menjadi dasar atau tumpuan yang baik untuk speaking. Tapi akan lebih efektif lagi proses belajar Anda jika langsung praktik speaking. Jadi mulia dari sekarang take action untuk speaking.